Thursday, March 20, 2025
BerandaEkonomi & BisnisDukung Ketahanan Pangan Nasional, Lanud Abdulrachman Saleh Tanam Jagung di Lahan 25...

Dukung Ketahanan Pangan Nasional, Lanud Abdulrachman Saleh Tanam Jagung di Lahan 25 Hektar

progresifjaya.id, MALANG – Pangkalan TNI Angkatan Udara (Lanud) Abdulrachman Saleh terus berkontribusi dalam mendukung program ketahanan pangan nasional melalui pemanfaatan lahan secara optimal. Bersama Kelompok Tani, Lanud Abdulrachman Saleh melaksanakan penanaman jagung di lahan seluas 25 hektar di wilayah Lanud, sebagai upaya mendukung swasembada pangan dan meningkatkan kesejahteraan masyarakat, Selasa (18/2/2025).

Kepala Dinas Potensi Dirgantara (Kadispotdirga) Lanud Abdulrachman Saleh Kolonel Pom Koonst Donnel S, mewakili Komandan Lanud Marsma TNI Firman Wirayuda, S.T., M.Soc.Sc., menegaskan bahwa program ini bertujuan untuk memperkuat ketahanan pangan nasional sekaligus mendorong inovasi dalam pengelolaan pertanian. “Kami berharap hasil panen nantinya tidak hanya mendukung ketahanan pangan nasional, tetapi juga meningkatkan kesejahteraan petani serta masyarakat sekitar,” ujarnya.

Kolonel Pom Koonst Donnel S menambahkan bahwa selain lahan utama, beberapa lokasi lain di wilayah Lanud Abdulrachman Saleh juga tengah dalam tahap penanaman secara bersamaan. Total luas lahan yang digunakan untuk penanaman jagung mencapai 25 hektar, dengan harapan dapat memberikan kontribusi signifikan bagi ketersediaan pangan.

Program penanaman jagung ini merupakan bagian dari komitmen Lanud Abdulrachman Saleh dalam mengoptimalkan lahan yang tersedia demi mendukung kebijakan pemerintah di sektor ketahanan pangan. Dengan sinergi bersama kelompok tani dan pemangku kepentingan lainnya, diharapkan inisiatif ini dapat memberikan dampak positif bagi ketahanan pangan berkelanjutan.

Dengan langkah nyata ini, Lanud Abdulrachman Saleh terus menegaskan perannya tidak hanya dalam menjaga kedaulatan udara, tetapi juga dalam berkontribusi aktif terhadap kesejahteraan masyarakat dan ketahanan pangan nasional. (Ndy/Dispenau)

Artikel Terkait

Berita Populer