Monday, April 28, 2025
BerandaLifeStyleGema Ramadhan 1446 H: Kelurahan Tanah Tinggi Menggapai Ukhuwah dan Berbagi Berkah...

Gema Ramadhan 1446 H: Kelurahan Tanah Tinggi Menggapai Ukhuwah dan Berbagi Berkah di Bulan Suci Ramadhan

progresifjaya.id, JAKARTA – Lurah Tanah Tinggi Chotibul Umam menggelar Gema Ramadhan 1446 H/2025 MĀ  berbagi sesama dan buka puasa bersama dengan anak yatim di RPTRA Pulo GundulĀ  Jalan Kramat Pulo Gundul, Kelurahan Tanah Tinggi, Kecamatan Johar Baru, Jakarta Pusat, Senin (24/3).

Lurah Tanah Tinggi Chotibul Umam menyampaikan ukhuwah islamiyah artinya persaudaraan antar sesama umat Islam atau persaudaraan yang terikat oleh akidah/keimanan tanpa memandang golongan, persaudaraan yang didasarkan pada nilai-nilai Islam menekankan kesatuan dan kasih sayang.

“Oleh karena itu, ukhuwah islamiyah ini menjadi fondasi kuat dalam kehidupan sehari-hari untuk saling menghormati dan tolong menolong serta mencintai sesama di bulan suci ramadhan mengajak kita untuk saling berbagi sesama,” tandasnya.

Pada kesempatan Gema Ramadhan 1446 H Menggapai Ukhuwah dan Berbagi Berkah di Bulan Ramadhan, Lurah Tanah Tinggi Chotibul Umum memberikan santunan dan sembako kepada 28 anak yatim.

Turut hadir Sekretaris Kelurahan Iin Yustina, Kepala Seksi Pemerintahan Yudi Firmansyah, Kepala Seksi Ekbang Sadiah, Kepala Seksi Kesra Nuraini, Ketua RW 01 H Very Yonneville, Ketua RW 03 Makmun Zakaria, Ketua RW 06 M. Sahdi, RW 07 Al Falah, para LMK, FKDM se-Kelurahan Tanah Tinggi.

Penulis/Editor: Fari. K

Artikel Terkait

Berita Populer