progresifjaya.id, INDRAMAYU – Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Partai Gerindra Kabupaten Indramayu memastikan pada Pemilu 2024 mendatang akan mengusung Prabowo Subianto sebagai capres hingga memenangkan Pilpres.

Pernyataan tersebut digadang-gadangkan Ketua DPC Partai Gerindra Indramayu, yang juga Anggota DPRD Jabar, Kasan Basari usai menggelar Rapat Konsolidasi Partai di salah satu hotel Indramayu pada Sabtu (23/10/2021).
“Targetnya, untuk Pilkada menang, Pemilu menang dan untuk Pilpres adalah harus memenangkan H. Prabowo Subianto di Pilpres 2024 mendatang,” tegas Kasan Basari.
Menurut Kasan, pihaknya telah mempersiapkan sejak dini dari tingkat DPC, PAC sampai tingkat Ranting untuk menyongsong dan menjemput kemenangan pesta demokrasi di Pilpres 2024 mendatang.
“Konsolidasi ini untuk memastikan mesin politik kita masih benar-benar berjalan dan harus ada kekuatan struktur, di awali dengan hari ini tingkat dapil enam, lima, tiga, dua dan berakhir di dapil satu, untuk pengarahan politik menyamakan persepsi tingkat kabupaten,” ucapnya.
Penulis: Eka