Friday, September 20, 2024
BerandaBerita UtamaKabar Gembira! BIN, Unair dan BNPB Produksi Obat Covid-19

Kabar Gembira! BIN, Unair dan BNPB Produksi Obat Covid-19

progresifjaya.id, JAKARTA – Deputi Bidang Komunikasi dan Informasi BIN, Dr. Wawan Hari Purwanto mengatakan, bahwa BIN memang diperintah Presiden untuk bergerak cepat dalam mengantasipasi dan menangani Covid-19.

Hal ini dikarenakan BIN memiliki sarana dan prasarana tersebut, sehingga dapat meminimalisir kerugian.

Wawan Hari Purwanto mengatakan, bahwa Presiden juga telah memerintahkan untuk bergerak lebih cepat menukik di sentral strategis, pergerakan dipercepat dengan para ahli virologi, termasuk kerjasama dengan universitas-universitas, salah satunya Universitas Airlangga (Unair).

”Presiden telah memerintahkan untuk bergerak lebih cepat menukik di sentral strategis bersama para ahli virologi, termasuk kerjasama dengan universitas, salah satunya UNAIR,” ujar Dr. Wawan Hari Purwanto di Jakarta, Jumat (17/7/2020).

Menurut Wawan, bahwa obat covid-19  saat ini sudah diterapkan untuk pasien-pasien yang ada di klinik BIN. Selain itu di Secapa TNI dan hasilnya menunjukkan trend yang menggembirakan.

“Disamping kita menemukan obat ini, kita sedang melakukan pengembangan vaksin,” tandasnya.

Disamping itu, kata dia, BIN juga giat melakukan literasi publik dan patroli di dunia maya, media sosial, dan media online, untuk terus mencegah masifnya hoaks yang beredar. Selain itu juga melakukan kerjasama antar seluruh elemen di lapisan masyarakat, sehingga tidak banyak disalahgunakan terkait informasi yang beredar.

“Pada prinsipnya lembaga BIN tidak ingin menyesatkan masyarakat. Tugas BIN melindungi segenap bangsa dan seluruh tumpah tanah air Indonesia, jadi tidak perlu khawatir untuk datang ke BIN jika memang merasakan adanya gejala covid-19,” tambah Wawan.

BIN terus melakukan kerjasama lokal maupun internasional untuk mengantisipasi berbagai ancaman terutama yang berkaitan dengan perang biologis. Wabah yang ada secara global terus diantisipasi dengan memperkuat SDM dan sumber daya pendukung lainnya, sehingga segala bentuk ancaman dapat diantisipasi.

Saat ini, kata Wawan, obat Covid-19 yang diproduksi belum diperjualbelikan dipasaran. Namun jika masyarakat membutuhkan untuk pengobatan covid-19, bisa mendapatkannya di BIN, Unair, dan BNPB.

Menurut Wawan, sekarang, BIN telah memiliki akun media resmi untuk memudahkan masyarakat berkomunikasi secara langsung dengan BIN tanpa kendala ruang dan waktu. Pengobatan dilakukan oleh BIN diberikan secara gratis kepada masyarakat.

Dengan adanya kegiatan BIN tersebut, lanjutnya, masyarakat tidak perlu takut dan dipersilahkan untuk mengikuti kegiatan pengobatan tersebut.

“Masyarakat Indonesia tidak perlu takut menghadapi permasalahan pandemi Covid-19. Bersama-sama kita tangani pandemi Covid-19 dan BIN akan melakukan yang terbaik bagi masyarakat untuk menuntaskan pandemi Covid-19,” tutup Deputi Bidang Komunikasi dan Informasi (KI) BIN.

Sumber: KI BIN

Editor: Ebenezer

Artikel Terkait

Berita Populer