Thursday, October 10, 2024
BerandaMegapolitanKAI Daop 1 Berangkatkan 416 Ribu Pemudik dari Jakarta, Pasca Lebaran Masih...

KAI Daop 1 Berangkatkan 416 Ribu Pemudik dari Jakarta, Pasca Lebaran Masih Banyak Kursi yang Tersedia

progresifjaya.id, JAKARTA – PT Kereta Api Indonesia (Persero) Daop 1 Jakarta mencatat keberangkatan pemudik lebaran tahun 2024 hingga tanggal 9 April atau H-1 lebaran sebanyak 416.499 penumpang keberangkatan Jakarta ke berbagai kota tujuan di Jawa Timur, Jawa Tengah dan Jawa Barat.

Manager Humas Daop 1 Jakarta, Ixfan Hendriwintoko menuturkan bahwa pra Angkutan Lebaran (Angleb) 2024, pada 31 Maret sampai dengan 9 April 2024 (H-10 s.d H-1) tersedia tempat duduk sebanyak 438.598 kursi dengan presentasi 95 persen.

“Sampai dengan hari ini, Selasa 9 April 2024 tercatat 416 ribu lebih telah diberangkatkan penumpang mudik dari wilayah daop 1 keberbagai tujuan di Jawa Timur, Jawa Tengah, DIY, dan Jawa Barat dengan 77 perjalanan Kereta Api Jarak Jauh (KAJJ) perharinya,” kata Ixfan dalam keterangannya, Selasa (9/4/2024).

Ixfan mengatakan okupansi ketercapaian pada periode angkutan lebaran 2024 mencapai 70 persen dari kapasitas tempat duduk yang disediakan. Puncak mudik terjadi pada Jumat (6/4/2024) lalu dengan total 47.822 penumpang.

Sedangkan untuk hari ini, penumpang yang berangkat menggunakan transportasi KAJJ sebanyak 44.747 penumpang dengan 75 perjalanan KAJJ.

Dengan rincian penumpang naik dari Stasiun Gambir sebanyak 19.324 penumpang dilayani 41 perjalanan KAJJ.

Dari Stasiun Pasarsenen sebanyak 24.681 penumpang dengan 34 perjalanan KAJJ.  sisanya perjalanan dari beberapa stasiun diwilayah Daop 1 Jakarta.

“Angka-angka tersebut, masih berkemungkinan berubah mengingat penjualan secara online maupun goshow masih berlangsung sampai dengan jadwal keberangkatan,” ucap Ixfan.

Sebagai Informasi, selama masa Angkutan Lebaran 2024, yaitu 31 Maret s.d 21 April 20124, KAI Daop 1 Jakarta telah menyedikan sebanyak 1.688 perjalanan KAJJ dengan rata-rata 77 perjalanan KAJJ perharinya, dengan rincian 40 perjalanan KAJJ berangkat dari Stasiun Gambir dan 37 perjalanan KAJJ berangkat dari Stasiun Pasar Senen.

“Sampai dengan saat ini, Selasa (9/4/2024) sebanyak 675.402 tiket telah terjual dari total tiket yan disediakan sebanyak 963.948 seat, untuk keberangkatan KAJJ dari Stasiun Gambir dan Pasar Senen. Dari Stasiun Gambir terjual sebanyak 234.064 tiket dengan 40 perjalanan KAJJ perhari, sedangkan keberangkatan KA dari Stasiun Pasar Senen terjual sebanyak 431.963 tiket dengan 37 perjalanan KAJJ perhari,” kata Ixfan.

Untuk angkutan pasca lebaran, dikatakan Ixfan, pada periode angkutan lebaran 2024 mulai dari 12 April hingga 21 April 2024 tersedia tempat duduk sebanyak 264.935 seat.

“Pasca lebaran KAI Daop 1 Jakarta menyediakan tempat duduk sebanyak 439.466 seat, dan yang  terjual 174.531 seat dengan perolehan persentase 40 persen, artinya ketersediaan tempat duduk angkutan pasca lebaran masih banyak tersedia,” imbuh Ixfan.

Sementara untuk calon penumpang yang sudah memiliki tiket kata Ixfan, dirinya mengimbau agar bisa datang ke stasiun sebelum jam keberangkatan.

Himbauan itu dinilai penting, guna mengantisipasi adanya perubahan jadwal keberangkatan kereta.

“Selain itu, bagi penumpang yang sudah memiliki tiket kereta api angkutan lebaran untuk datang lebih awal dari jam keberangkatan agar tidak ketinggalan kereta api,” pungkas Ixfan.

Selain itu, KAI juga menghimbau kepada penumpang agar selalu memperhatikan barang bawaannya agar tidak tertinggal di area stasiun saat ingin naik kereta ataupun tertinggal di kereta bagi penumpang yang baru tiba di stasiun.

Untuk informasi lebih lanjut terkait KA Lebaran, masyarakat dapat menghubungi Customer Service di stasiun serta Contact Center KAI melalui telepon di 121, WhatsApp 08111-2111-121, email [email protected], atau media sosial KAI121. (Ndy/Dede)

Artikel Terkait

Berita Populer