Friday, March 28, 2025
BerandaHukum & KriminalKapolres Metro Jakarta Timur, Bhayangkari dan Polwan Bagikan Nasi Kotak ke Warga...

Kapolres Metro Jakarta Timur, Bhayangkari dan Polwan Bagikan Nasi Kotak ke Warga Slum Area

progresifjaya.id, JAKARTA – Kontinuitas Program Mantap dan Taktis Polres Metro Jakarta Timur terus digulirkan sebagai bentuk aktualisasi kepedulian Polri ke masyarakat. Hari ini, Selasa, (21/5) pagi, program tersebut dilakukan di kawasan Ciracas, Jakarta Timur.

Dan seperti pelaksaan di lokasi sebelumnya, Kapolres Metro Jakarta Timur, Kombes Pol Nicolas Ary Lilipaly bersama para Pejabat Utama (PJU) Polres Metro Jakarta Timur, jajaran Polwan, Bhayangkari dan 3 Pilar Kecamatan Ciracas membagikan 300 nasi kotak dan air mineral kepada warga slum area RT 011 RW 06, Rambutan, Ciracas, Jakarta Timur.

“Kegiatan ini dilakukan kepolisian untuk lebih mendekatkan silaturahmi antara Polri dengan masyarakat sekaligus membantu warga yang membutuhkan,” ujar Kapolres Nicolas dalam pernyataanya di lokasi.

Tak lupa, dalam aksi sosial ini Kapolres Nicolas juga menyampaikan pesan Kamtibmas kepada warga dan orang tua di wilayah tersebut. Diingatkannya, para orang tua agar selalu menjaga anaknya jangan sampai melakukan tawuran dan melanggar hukum.

“Untuk yang mempunyai putra – putri di rumah, agar selalu dipantau dan dijaga. Jangan sampai terlibat hal-hal yang dapat merugikan diri sendiri, terutama tawuran serta kenakalan remaja,” pesannya.

Dikatakannya juga, apabila warga membutuhkan bantuan polisi agar jangan segan-segan menghubungi kantor polisi terdekat atau call center 110.

“Kepolisian selalu siap memberikan pelayanan prima kepada masyarakat. Jangan segan-segan untuk menghubungi kami,” demikian Kapolres Nicolas.

Sementara itu, Ketua RT setempat ketika dikonfirmasi menyatakan rasa terima kasihnya atas pelaksanaan kegiatan sosial ini. Dia juga mendukung program sosial pembagian makan dan minum gratis ini yang rutin dilakukan Polres Metro Jakarta Timur.

“Semoga kegiatan ini terus berlanjut Pak Kapolres. Kegiatan ini benar-benar sangat meringankan beban warga kami, khususnya warga yang kurang mampu,” ujarnya semringah. (Bembo)

Artikel Terkait

Berita Populer