Saturday, March 22, 2025
BerandaBerita UtamaKapolri: Layanan Perizinan  Event  Bentuk Dukungan Polri Buat Industri Kreatif

Kapolri: Layanan Perizinan  Event  Bentuk Dukungan Polri Buat Industri Kreatif

progresifjaya.id, JAKARTA – Kapolri, Jenderal Pol Listyo Sigit Prabowo menyatakan digital layanan perizinan event adalah bentuk dukungan Polri buat industri kreatif di The Tribrata, Jakarta Selatan, Senin, (24/6). Digital layanan ini adalah bagian dari kebijakan Presiden Joko Widodo.

Dalam pernyataannya Kapolri Listyo Sigit menjelaskan, selaras dengan kebijakan Presiden Polri juga harus bisa mendukung perkembangan industri kreatif. Dukungan tersebut kini diberikan lewat layanan yang lebih singkat menggunakan digitalisasi.

Disampaikannya juga,  digital layanan perizinan event ini akan memudahkan para pelaku industri kreatif untuk mendapatkan izin acara. Nantinya penyelenggara tak perlu bolak-balik lagi untuk mendapatkan izin.

“Tak perlu bolak-balik. Ini tentunya yang diharapkan para pelaku industri kreatif dan sekarang sudah kita launching. Mudah-mudahan bisa memberikan solusi untuk teman-teman industri kreatif,” kata Kapolri Listyo Sigit.

“Kita mengharapkan masukannya juga. Sehingga apa yang sudah kita lakukan hari ini bisa lebih baik dengan masukan dari para pelaku industri kreatif,” sambungnya.

Sebelumnya, Presiden Joko Widodo  meresmikan peluncuran digitalisasi layanan perizinan penyelenggaraan event. Acara ini diselenggarakan di The Tribata Hotel and Convention Center, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan.

Presiden Joko Widodo tiba di lokasi pukul 08.38 WIB. Kedatangan Presiden didampingi sejumlah pejabat di antaranya Kapolri, Jenderal Pol Listyo Sigit Prabowo, Panglima TNI, Jenderal TNI Agus Subiyanto, Ketua KY Amzulian Rifai, Jaksa Agung ST Burhanudin, Menkominfo Budi Arie Setiadi, dan Menpora Dito Ariotedjo. Tampak juga Menko Marves Luhut Binsar Pandjaitan, dan Menpan RB Azwar Anas.

“Dengan mengucap Bismillahirrahmanirrahim, pada pagi hari ini, saya luncurkan digitalisasi layanan perizinan penyelenggaraan event,” kata Presiden Joko Widodo saat peluncuran. (Bembo)

Artikel Terkait

Berita Populer