progresifjaya.ida, TIGARAKSA – Menjaga ketertiban masyarakat (Kamtibmas) dan kondusifitas keamanan di wilayah Kabupaten Tangerang, Kodim 0510/Trs melakukan sinergitas dengan Ormas se- Tangerang Raya.
Dalam sinergitas tersebut Dandim 0510/Trs Letkol Inf Bangun I. E Siregar menerima langsung kunjungan silaturahmi ketua-ketua Ormas diantaranya Zulkarnaen, SE, Ketua Pemuda Pancasila, Kabupaten Tangerang, Reza, Ketua Pemuda Pancasila/PP Kota Tangsel, Hamdan, Ketua BPPKB Kabupaten Tangerang, Hamim l, Ketua BPPKB Kota Tangsel, dan Ichwan,Ketua PPM Kabupaten Tangerang, di ruang kerja Dandim 0510/Trs, Jumat (16/10/2020).
Dandim 0510/Trs Letkol Inf Bangun I.E Siregar mengatakan, Sinergitas TNI dengan sesama instansi pemerintah terus dibangun dalam mewujudkan kondusifitas di wilayah termasuk dengan komponen masyarakat lainnya dalam hal ini Ormas Pemuda Pancasila (PP), BPPKB, dan PPM yang ada di wilayah Tangerang Raya.
“Perlunya stabilitas keamanan wilayah dalam menjaga ketertiban masyarakat dan peran menekan penularan virus covid 19 terutama di wilayah teritorial Kodim 0510/Trs. Untuk itu saya mengajak seluruh komponen Ormas untuk bersama-sama bersinergi dalam mengolah sumber daya dan potensi yang ada di wilayah. Kita jaga rumah kita Tangerang dengan bertindak yang positif dan bermanfaat,” ujarnya.
Dalam kesempatan juga Dandim mengucapkan terimakasih kepada pengurus Ormas se Kabupaten Tangerang atas kesediannya berkunjung di Kodim 0510/Trs.
Sementara, Ketua-ketua ormas Kabupaten Tangerang yang hadir menyampaikan, kunjungannya ke Kodim 0510/Trs dalam rangka silaturahmi sekaligus untuk menyatakan sinergitas dengan TNI dalam menjaga stabilitas keamanan wilayah akan dilaksanakan sebagai target bersama.
Sumber: Pendim 0510/Trs
Editor: Benz