Friday, February 14, 2025
BerandaBerita UtamaMomen Unik Pj Gubernur dan Gubernur Terpilih Ikuti Lelang Ikan Bandeng Seberat...

Momen Unik Pj Gubernur dan Gubernur Terpilih Ikuti Lelang Ikan Bandeng Seberat 8,5 Kg di Festival Bandeng Rawa Belong

progresifjaya.id, JAKARTA – Sebuah momen unik terjadi saat lelang ikan bandeng seberat 8,5 kilogram yang digelar di Festival Bandeng Rawa Belong, Jakarta Barat, Selasa (28/1/2025). Lelang yang berlangsung meriah ini berhasil menarik perhatian para hadirin, termasuk Penjabat (Pj) Gubernur Jakarta, Teguh Setyabudi, dan gubernur Jakarta Terpilih, Pramono Anung.

Acara dimulai dengan pembawa acara memperkenalkan bandeng raksasa yang menjadi pusat perhatian banyak orang.

“Siapa yang ingin membawa pulang bandeng ini? Penawaran tertinggi akan menjadi pemenang!” ujar pembawa acara dengan penuh semangat.

Wakil gubernur Jakarta periode 2014–2017, Djarot Syaiful Hidayat, memulai penawaran dengan harga Rp 1 juta. Tawaran itu langsung disambut tepuk tangan dari para hadirin. Namun, suasana semakin panas ketika Pramono Anung menaikkan harga menjadi Rp 5 juta.

Sontak saja, disambut sorak-sorai para warga. Tak disangka, Teguh ikut masuk ke dalam persaingan. Dengan percaya diri, Teguh menawarkan harga Rp 6 juta dan langsung mengungguli Pramono.

Melihat kejadian itu, warga yang hadir langsung bersorak dan bertepuk tangan. Pembawa acara akhirnya mengumumkan bahwa bandeng seberat 8,5 kilogram itu jatuh ke tangan Teguh Setyabudi.

“Selamat kepada Pj Gubernur Teguh yang telah memenangkan lelang ini dengan harga Rp 6 juta,” kata pembawa acara, disambut gelak tawa dan tepuk tangan dari para hadirin.

Meski kalah dalam lelang, Pramono Anung tampak tertawa.

Diketahui, Festival Bandeng Rawa Belong diselenggarakan sejak Senin (27/1/2025) hingga Selasa (28/1/2025).

Bandeng tersebut tidak hanya menjadi simbol kemeriahan acara, tetapi juga lambang tradisi yang erat dengan budaya Jakarta menjelang perayaan Tahun Baru Imlek.

“Tradisi nganter bandeng merupakan tradisi Betawi yang dilakukan untuk menyambut tahun baru Imlek. Ini cermin kebersamaan dan kehormatan terhadap budaya,” ucap Teguh.

Editor: Fari. K

Artikel Terkait

Berita Populer