Monday, February 10, 2025
BerandaBerita UtamaMunjirin: Apresiasi Tournafets 2324 Colabo-Nation Gelaran Tievel Unity Indonesia Foundation

Munjirin: Apresiasi Tournafets 2324 Colabo-Nation Gelaran Tievel Unity Indonesia Foundation

progresifjaya.id, JAKARTA – Ratusan pelajar tingkat SD, SMP serta SMA beraksi di ajang Tournafest 2324 Colabo-Nation gelaran Tievel Unity Indonesia Foundation (TUIF)  yang dibuka langsung Walikota Kota Administrasi Jakarta Selatan, di lingkungan Kantor Walikota Jakarta Selatan, Sabtu (16/12/2023).

“Kegiatan ini pertama kali diselenggarakan di Jakarta Selatan, diharpkan kegiatan bisa menjadi kalender rutin tahunan, dan kita siap mensupport acara tahun berikutnya” tutur, Walikota Kota Administrasi Jakarta Selatan, Munjirin di sela-sela pembukaan Tournafest 2324 Colabo-Nation.

Band Afterhours SMA Labschool Jakarta Selatan Di Ajang Tournafest 2324 Colabo-nation Gelaran Tievel Unity Indonesia Foundation, Sabtu (16/12/2023) (Foto: Asep Sofyan Afandi/progresifjaya.id)

Lebih lanjut dituturkannya, Tournafest 2324 Colabo-Nation memiliki nilai edukasi penuh kreasi bagi calon-calon generasi muda seperti kalangan pelajar, dan mengapresiasi    atas kinerja postif Tievel Unity Indonesia Foundation yang telah mewadahi kompetisi dalam sebuah event penuh edukasi.

“Kami mengapresiasi Tournafest gelaran Tievel Unity Fondation, langkah ini bisa menjadi ajang silaturahmi yang baik dan menghasilkan sesuatu yang berguna, terutama bagi para peserta, orang tua, dan sekolah,” tutur, Walikota Munjirin.

Penampilan Tari Saman SMPN 19 Jakarta Di Ajang Tournafest 2324 Colabo-Nation, Sabtu 16/12/2023) (Foto: Asep Sofyan Afandi/progresifjaya.id)

Di kesempatan yang sama,  Ketua Umum Tievel Unity Indonesia Foundation (TUIF), Fanny Fatriani Syarifudin Alambai menuturkan, tujuan digelarnya Tournafest 2324 Colabo-Nation merupakan salah satu upaya mendukung program pemerintah terutama terkait kemampuan dan pengembangan bakat anak-anak bangsa.

“Ini merupakan salah satu bentuk dukungan dari kami untuk mendukung program pemerintah, salah satunya terkait dengan pengembangan bakat di bidang seni musik, seni tari, budaya, seni lukis, dan olahraga,” tuturnya.

Pelajar tingkat SD saat mengikuti Lomba Lukis Tournfest 2324 Colabo-Nation, Sabtu (16/23/2023) (Foto: Asep Sofyan Afandi/progresifjaya.id)

Sementara itu, Ketua Panitia Tournafest 2324 Colabo-Nation, Doni Sidharta, merinci,gelaran diikuti ratusan pelajar terdiri dari 44 pelajar tingkat Sekolah Dasar (SD) di ajang lomba melukis, 5 (lima) SD lomba Marching Band, 17 Sekolah diantaranya 11 SMA, satu SMP di Jaksel, dan terdapat lima dari Jakarta Utara di ajang Festival Band, dan 7 (tujuh) Sekolah mengikuti Lomba Tari Saman.

Berikut daftar (tiga) besar para juara Tournafest 2324 Colabo-nation dari masing-masing bidang lomba:

Marching Band: Juara 1, SDN Grogol Utara 03, juara Juara 2, SDN Grogol Selatan 01, dan posisi 3 SDN Menteng Atas 02.

Tari Saman: Juara 1, SMPN 19 Jakarta,  Juara 2, SMPN 161 Jakarta, dan  Juara 3, SMPN 41 Jakarta.

Lomba Melukis di Media Talenan Perorangan:  Juara 1diraih, Fathiyya Alfi Khairina Rahmaningtyas dari SD Muhammadiah 5,⁠Juara 2: Felicia Aurora dari SDN Petukangan Selatan 05, dan  Jihan Farhatin dari SDN Menteng Dalam 01 meraih juara 3.

Lomba Band Jakarta Selatan, Juara 1 diraih Band Waves dari SMA Hang Tuah 1 Jakarta Selatan, Juara 2, Kidz In The Creek dari SMAN 70 Jakarta Selatan, dan  Band Afterhours  SMA Labschool berada di posisi 3.

Penulis/Editor : Asep Sofyan Afandi

Artikel Terkait

Berita Populer