progresifjaya.id, KAB TANGERANG –
Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Tangerang Fraksi Demokrat Dapil IV, H. Suhro Wardi, SE., menghadiri kegiatan Musyawarah Perencanaan Pembangunan (Musrenbang) Rencana Kerja Pemerintah kecamatan Pasar Kemis, Kabupaten Tangerang, yang digelar di Aula Gedung Serba Guna (GSG), Rabu (22/1/25).
Di kesempatan itu, anggota DPRD Kabupaten Tangerang H. Suhro Wardi menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan agenda tahunan dalam rangka menyepakati rencana pembangunan yang menjadi skala prioritas pada tahun 2026,
“Kegiatan musrenbang biasa dilaksanakan setiap tahun dengan tujuan untuk penyelarasan dan evaluasi usulan prioritas pembangunan dan yang lainnya, sesuai dengan tema musrembang pada tahun ini, yakni transformasi sosial, ekonomi, tata kelola pemerintahan, infrastruktur, dan ekologi,” ucap H. Suhro Wardi saat ditemui progresifjaya.id usai menghadiri acara musrembang.
Oleh karena itu, kata dia, DPRD Kabupaten Tangerang selalu mendorong dan mendukung pemerintah daerah untuk terus menentukan skala prioritas dalam penyusunan rencana kerja pemerintah daerah.
“Untuk itu saya berharap, semoga musrenbang ini mampu mengakomodir semua rencana kerja pemerintah daerah dan dapat dilaksanakan dan diwujudkan,” pungkasnya.
Turut hadir dalam acara tersebut Camat Pasar Kemis H. Nurhanudin, S.IP, M.Si., didampingi Sekcam Pasar Kemis Supiyani, S.Pd., S.IP., M.M., anggota DPRD Provinsi Banten, anggota DPRD Kabupaten Tangerang, Kapolsek, Danramil, kepala desa/lurah, tokoh masyarakat dan tamu undangan lainnya.
Penulis: Dry Goeha