progresifjaya.id, JAKARTA – Pemerintah Kota Administrasi Jakarta Selatan ( Pemko Jaksel ) terus melakukan monitoring Protokol Kesehatan (Prokes) ke sejumlah tempat gedung perkantoran, pasar, pusat belanja hingga sekolahan. Kegiatan tersebut dilakukan dalam upaya memutus mata rantai penyebaran COVID 19.
Seperti yang dilakukan Wakil Walikota Jakarta Selatan Isnawa Adji melakukan kunjungan mendadak untuk mengetahui secara langsung penerapan protokol kesehatan (prokes) COVID-19, di sekolah Australian International School (AIS) di Jalan Pejaten Barat, Kecamatan Pasar Minggu, Kamis (5/11).
Hasil dari kunjungan yang didampingi perwakilan Kasudin Pendidikan, Kasudin Nakertrans, Sudrajat, Camat Pasar Minggu Arief Wibowo, dan diterima Kepala Sekolah SMP-SMA AIS Henri Bemelmans, memberikan apresiasi atas penerapan Prokes yang dilakukan sekolah internasional itu.
“Saya ingin lihat secara langsung penerapan prokes di sekolah,” katanya.
Isnawa Adji yang juga ketua Gugus Tugas Percepatan Penangan COVID 19 Kota Jakarta Selatan, pada kunjungan tersebut bersama tim berkeliling ke seluruh ruangan sekolah untuk melihat penerapan protokol kesehatan. Pemeriksaan dilakukan mulai dari tempat pencuci tangan, pembatas jarak dan lain sebagainya.
Di sana, ungkapnya, dirinya yang meninjau setiap ruang kelas murid sekolah yang masih melakukan pendidikan daring di rumah itu terlihat kursinya sudah dikurangi 50 persen dan sudah diatur berjarak sesuai aturan dan ketentuan.
Selain itu, lanjutnya, disekolah tersebut juga disiapkan termo gun dan hand sanitizer. “Saya lihat mereka sudah menerapkan protokol kesehatan dengan sangat baik,” katanya.
Penulis/Editor: M. Maruf