Tuesday, March 18, 2025
BerandaMegapolitanPenataan Kawasan Unggulan TW 1 Kelurahan Rawasari Capai 80 Persen

Penataan Kawasan Unggulan TW 1 Kelurahan Rawasari Capai 80 Persen

progresifjaya.id, JAKARTA – Petugas Penanganan Prasarana dan Sarana Umum (PPSU) Kelurahan Rawasari Kecamatan, Cempaka Putih, menata kawasan yang kurang terawat menjadi kawasan unggulan triwulan (TW) 1 tahun 2025 telah mencapai progres 80 persen.

Lurah Rawasari, M .Arief Biki menyampaikan, penataan kawasan unggulan TW 1 meliputi kawasan permukiman warga yang cukup padat. Penataan kawasan unggulan TW 1 Kelurahan Rawasari fokus melakukan beautifikasi kawasan. Sebelumnya kawasan jalan itu walau tidak masuk kategori kumuh tapi kurang terawat.

“Kita coba jadikan kawasan ini biar lebih indah dengan penataan,” ujarnya.

Arief menjelaskan, kegiatan penataan kawasan unggulan penataan meliputi pembenahan jalur hijau, pembenahan badan jalan, penempatan pohon produktif, beautifikasi dan mural.

Pekerjaan penataan telah dilaksanakan sejak pertengahan Januari 2025 lalu. Kegiatan penataan yang dilaksanakan setiap harinya dengan luas sepanjang sekitar 100 meter dari kawasan jalan melibatkan sebanyak 4 petugas PPSU dibantu oleh Suku Dinas Pertamanan dan Hutan Kota, Bina Marga dan UKPD lainnya.

“Warga sekitar pun berkomitmen ikut berkolaborasi mengadakan tambahan penerangan kawasan jalan itu. Kalau pencahayaan masih kurang, kita koordinasikan dengan Bina Marga. Progres penataan kawasan unggulan TW I tahun 2025 sudah mencapai 80 persen dan targetnya selesai di bulan Maret,” tandasnya. (Ndy/Penkooopsud I)

Artikel Terkait

Berita Populer