Sunday, December 8, 2024
BerandaTNI/PolriResmi, Cecep Alamsyah Jabat Pj Sekda Cianjur

Resmi, Cecep Alamsyah Jabat Pj Sekda Cianjur

progresifjaya.id, CIANJUR – Cecep Alamsyah (CA) resmi dilantik menjadi Penjabat (Pj) Sekretaris Daerah (Sekda), Kamis malam (9/7/2020). Aroma pemilihan kepala daerah (Pilkada) Kabupaten Cianjur 2020 menjadi salah satu faktor penunjukkan CA menjabat kursi panas untuk kedua kalinya.

Plt. Bupati Cianjur, Herman Suherman yang juga dikenal sebagai Bapak Herman Suherman (BHS) selama tahapan Pilkada secara terang-terangan mengungkapkan hal tersebut.

Ia mengatakan tugas Sekda Cianjur kedepan tentunya sangat berat terutama menghadapi pilkada.

“Saya tadi dalam sambutan berharap kepada Sekda yang baru ini tugasnya kedepan tentunya sangat berat. Terutama menghadapi Pilkada yang akan dilaksanakan 9 Desember 2020. Sekda dan jajarannya harus mensukseskan pilkada, lancar, aman tertib,” ungkapnya saat diwawancara seusai acara pelantikan di Pendopo Kabupaten Cianjur.

Seakan memberikan pesan yang tersirat, BHS meminta Sekda harus dapat mengkoordinasikan para kepala Organisasi Perangkat Daerah (OPD) dan Aparatur Sipil Negara (ASN) lainnya. Karena jabatan Sekda merupakan jabatan tertinggi di Kabupaten Cianjur.

“Evaluasi dan inovasi harus tetap dilakukan untuk meningkatkan pelayanan pada publik dan juga untuk pencapaian visi misi kabupaten Cianjur, yaitu lebih maju dan agamis, dalam rangka membantu kepala daerah (Plt. Bupati, red) di akhir masa jabatannya,” tuturnya.

Terkait aturan, BHS menerangkan pelantikan Pj Sekda telah sesuai dengan aturan dan telah mendapat persetujuan dari Gubernur (Provinsi Jawa Barat, red).

Ia mengaku prosedur itu telah dilakukan sehingga proses pelantikan bisa dilaksanakan.

“Berdasarkan itu saya lantik Pak Cecep Alamsyah menjadi definitif penjabat Sekda Kabupaten Cianjur,” pungkasnya.

Menanggapi setumpuk tugas yang dibebankan kepadanya, Pj Sekda, CA mengatakan memang hal itu sungguh tidak ringan. Pasalnya memang ada momen yang harus dikelola dengan sungguh-sungguh.

“Yaitu momen Pilkada, penanganan Covid dan tugas rutin lainnya. Tugas rutin juga cukup berat, karena dituntut profesionalisme, pelayanan publik dan inovasi, inovasi diri. Itu memang tugas-tugas yang harus dijalankan sebaik-baiknya,” ucapnya.

Meski begitu, CA tidak khawatir karena ia memiliki tim yang hebat. Evaluasi secara berkala akan terus dilaksanakan, preview terus menerus.

“Kekurangan-kekurangan yang ada akan selalu diperbaiki sehingga pada pelaksanaannya akan mendapat hasil yang baik,” ujarnya.

Pj Sekda Cianjur, Cecep Alamsyah yang juga menjabat sebagai Kepala Dinas Penanaman Modal & Pelayanan Terpadu Satu Pintu Kabupaten Cianjur.

CA juga meminta peran aktif awak media untuk memberikan masukan jika nantinya ada kebijakan yang tidak pas. Sehingga dapat diperbaiki dan ke depan selalu transparansi terkait pembangunan.

“Kita insya Allah akan terbuka, karena pembangunan itu tidak mungkin dilaksanakan hanya oleh pemerintah saja. Ada kawan-kawan pers, kalangan dunia usaha dan masyarakat. Sehingga nanti hasilnya lebih optimal,” bebernya.

Ditanya terkait netralitas ASN, Jabatan Sekda yang biasa dianggap sebagai bapak pegawai negeri di daerah, CA menyebut hal itu memang dilema. Satu sisi harus netral, tetapi diharuskan memilih.

“Kita harus tetap menjaga netralitas ini. Kami birokrasi sebetulnya siapapun Bupatinya kita akan menjalankan kebijakan-kebijakan sesuai visi misi Bupati sehingga roda pemerintahan terus berjalan,” sebutnya.

Penulis/Editor: Endang. S

Artikel Terkait

Berita Populer