progresifjaya.id, CIANJUR – Pengurus Pimpinan Anak Cabang (PAC) Pemuda Pancasila (PP) dan Ranting sewilayah Kecamatan Pacet dari 7 desa telah dilantik dan dikukuhkan di Aula Desa Ciherang, Kecamatan Pacet, Cianjur, Jawa Barat, Senin (16/11). Acara pelantikan dan pengukuhan sudah memenuhi protokol kesehatan karena mengingat masih situasi pandemi Covid 19.
Ketua Bidang OKK MPC PP Kabupaten Cianjur, Heri Wiriyawan secara langsung melantik Ketua dan pengurus Pimpinan Anak Cabang (PAC) Pemuda Pancasila Kecamatan Pacet. Sementara Ketua PAC Pemuda Pancasila terpilih, Tatang Suherman melantik ketua ranting dan jajaran pengurus.

Setelah pelantikan dan pengukuhan, Ketua PAC Pemuda Pancasila serta ranting–ranting se-Kecamatan Pacet Resmi diberi bendera kebesaran Pemuda Pancasila untuk berkibar di Kecamatan Pacet.
Ketua PAC Pemuda Pancasila Tatang Suherman menyampaikan, rasa terima kasih kepada seluruh para tamu undangan atas kehadirannya. Ketua PAC menuturkan program selanjutnya setelah pengukuhan ini.
“Insya Allah banyak program yang akan dilaksanakan demi kemajuan organisasi Pemuda Pancasila khususnya dan membantu masyarakat dalam hal apa pun,” ujarnya.
Beliau pun menyampaikan Pemuda Pancasila Kecamatan Pacet ini bukanlah hanya nama, namun organisasi ini berdiri untuk berbuat baik demi kebersamaan.
Ketua PAC menambahkan, dalam acara pelantikan Pimpinan Anak Cabang Pemuda Pancasila Kecamatan Pacet juga dilaksanakan pemberian bendera petaka dari Ketua atau perwakilan MPC ke Ketua PAC dan dilanjut ke ketua ranting se-Kecamatan Pacet.
Pada kegiatan tersebut hadir ketua-ketua ormas se-Kecamatan Pacet atau Forum Komunikasi Pacet, Karang Taruna, KNPI, tokoh masyarakat, kepala desa dan anggota Pemuda Pancasila.
Penulis: Endang. S
Editor: Hendy