progresifjaya.id, PUNCAK JAYA – Satgas Pamtas Kewilayahan Yonif 715/Mtl Pos Tinolok, melaksanakan anjangsana bersilaturahmi dan membagikan sembako kepada warga Kampung Tinolok yang merupakan desa binaan dari Pos Tinolok, Puncak Jaya, Papua Senin (27/1/2025).
Berbagai upaya dilakukan personel Satgas Pamtas Kewilayahan Yonif 715/Motuliato untuk menjaga stabilitas dan menjaga keamanan di wilayah perbatasan Papua. Salah satu upaya yang dilakukan yaitu dengan melaksanakan kegiatan anjangsana dan menjalin silaturahmi dengan warga setempat.
Dansatgas Yonif 715/Mtl, Letkol Inf Dwi Hertanto menekankan, bahwa keberadaan personel Satgas Yonif 715/Mtl di Puncak Jaya harus dekat, menjaga silaturahmi yg baik dan membangun kekompakan dengan masyarakat binaan agar dapat mengetahui kemudian mengatasi kesulitan-kesulitan masyarakat yang ada di wilayah binaan Pos masing-masing.
Lettu Inf Rusdi Danpos Tinolok memerintahkan anggota untuk melaksanakan anjangsana dengan mendatangi salah satu rumah warga yakni Mama Lany yang berada di Kampung Tinolok yang merupakan desa binaan.
“Kegiatan anjangsana ini dilakukan bertujuan untuk bersilaturahmi dan mempererat hubungan baik antara masyarakat dan personiel Satgas Pamtas Kewilayahan Yonif 715/Motuliato, disamping itu kami juga ingin mengetahui situasi dan kondisi yang berada di desa binaan kami,” ujar Lettu Inf Rusdi selaku Danpos Tinolok.
Di sela-sela kegiatan anjangsana, personel Satgas Pamtas Kewilayahan Yonif 715/Motuliato juga memberikan sembako dan membawa makanan untuk dimakan bersama-sama dengan personel Satgas Pamtas Kewilayahan Yonif 715/Motuliato khususnya Pos Tinolok.
Mama Lany, salah satu warga Kampung Tinolok, merasa senang atas kehadiran personel Satgas Pamtas Kewilayahan Yonif 715/Motuliato yang berkunjung ke rumahnya dan mengucapkan terimakasih atas kepedulian dari satgas Yonif 715/Motuliato yang dilakukan oleh personel Pos Tinolok.
“Saya sangat senang bapak-bapak TNI datang melihat kami disini, saya bahagia sekali bapak TNI sudah memerhatikan kami disini dan membantu kesulitan saya dan masyarakat yang berada di Kampung Tinolok, karena selalu peduli dengan masyarakat yang ada disini,” ujar Mama Lany.
Editor: Ebenezer
Sumber: Pen Satgas Yonif 715