Sunday, April 27, 2025
BerandaMegapolitanUpdate Data Penumpang KA Daop 1 Jakarta, Rabu Pagi: 700.836 Tiket Telah...

Update Data Penumpang KA Daop 1 Jakarta, Rabu Pagi: 700.836 Tiket Telah Terjual dengan Tingkat Okupansi 68%

progresifjaya.id, JAKARTA – PT Kereta Api Indonesia (Persero) Daerah Operasi 1 Jakarta terus melayani lonjakan penumpang menjelang masa Angkutan Lebaran 1446 H/2025. Hingga hari ini, jumlah tiket yang telah terjual untuk keberangkatan dari wilayah Daop 1 Jakarta mencapai 700.836 tiket dengan tingkat okupansi 68% dari total kapasitas 1.034.978 seat yang tersedia.

1 Volume Penumpang di Stasiun Gambir dan Pasar Senen

Stasiun Gambir telah melayani 990 perjalanan KA, dengan kapasitas 467.226 seat dan tiket terjual 258.870 seat (okupansi 55%).

Stasiun Pasar Senen mencatat 868 perjalanan KA, dengan kapasitas 567.752 seat, dan tiket terjual 427.160 seat (okupansi 75%).

2 Lonjakan Penumpang di Masa Pra-Lebaran

Dalam periode 21-30 Maret 2025, Daop 1 Jakarta telah melayani 846 perjalanan KA dengan okupansi rata-rata 94%. Stasiun Gambir mencatat tingkat okupansi 85%, sedangkan Stasiun Pasar Senen bahkan mencapai 101%, menunjukkan tingginya minat masyarakat menggunakan transportasi kereta api.

3 Keberangkatan saat hari lebaran (31 Maret – 1 April 2025)

Menjelang Hari Raya Idul Fitri, volume penumpang terus meningkat. Dari 166 perjalanan KA, tiket yang telah terjual mencapai 85.688 seat atau 93% dari kapasitas yang tersedia. Okupansi Stasiun Pasar Senen bahkan telah mencapai 100%, sementara Stasiun Gambir mencapai 83%.

4 Keberangkatan Hari Ini, Rabu 26 Maret 2025

Untuk hari ini, total 87 KA jarak jauh (KAJJ) diberangkatkan dari Daop 1 Jakarta dengan kapasitas 48.408 seat. Tingginya permintaan membuat tiket terjual atau penumpang yang berangkat mencapai 48.825 seat/orang, sehingga tingkat okupansi mencapai 101%.

Stasiun Gambir: 45 KAJJ, kapasitas 21.252 seat, tiket terjual/penumpang yg berangkat 20.856 seat/orang (okupansi 98%).
Stasiun Pasar Senen: 42 KAJJ, kapasitas 27.156 seat, tiket terjual/penumpang yg berangkat 27.969 seat (okupansi 103%).

5 Periode Pasca-Lebaran (2-11 April 2025)

Setelah puncak arus mudik, Daop 1 Jakarta akan mengoperasikan 846 perjalanan KA dengan okupansi saat ini 33%.

Stasiun Gambir: Okupansi 20%.
Stasiun Pasar Senen: Okupansi 45%.
Angka ini masih bisa bertambah seiring dengan meningkatnya permintaan tiket arus balik.

6 Data Kedatangan Penumpang ke Jakarta

Sejak 21 Maret 2025, total penumpang yang tiba di wilayah Daop 1 Jakarta mencapai 617.753 orang, dengan rata-rata 28.080 penumpang per hari. Lonjakan kedatangan diprediksi terjadi pada 5-7 April 2025, di mana jumlah penumpang harian diperkirakan melebihi 47.000 orang.

Kota menjadi favorit tujuan pemudik :

Keberangkatan Ganbir :

1. Surabaya pasarturi : 2.194.
2. Kutoarjo : 2.183.
3. Lempuyangan : 1.984.

Keberangkatan Senen :

1. Semarang : 2.436.
2. Yogyakarta : 2.291.
3. Pureokerto : 1.817.

Layanan Informasi Pelanggan

Untuk informasi lebih lanjut mengenai jadwal perjalanan dan ketersediaan tiket, pelanggan dapat menghubungi:
Contact Center KAI: 121 / (021) 121
WhatsApp: 0811-1211-1121
Email: [email protected]
Media sosial resmi KAI

Sumber: Humas KAI Daop 1 Jakarta

Editor: Hendy

Artikel Terkait

Berita Populer